Lentera24.com | ACEH TIMUR - Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Aceh Timur, Polda Aceh, siaga amankan mobilisasi para atlet sepak takraw ...
Amatan awak media ini di Idi Sport Center (ISC) Aceh Timur, Personel Satlantas Polres Aceh Timur selalu standby di lokasi ISC dan selalu mengawal setiap mobilisasi atlet baik saat akan berangkat bertanding dan pulang ke penginapan masing-masing.
Saat dikonfirmasi awak media, Kasatlantas Polres Aceh Timur Iptu Eko Suhendro,S.H. membenarkan bahwa pihaknya diperintahkan untuk selalu lakukan pengamanan.
"Ia, Sesuai dengan Perintah Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru, S.I.K, kami dari Satlantas selalu siap mengamankan mobilisasi para atlet dari berbagai daerah Indonesia yang bertanding di Aceh Timur," ujar Eko, Sabtu 7 September 2024.
Iptu Eko menambahkan pihaknya siap memberikan keamanan dan kenyamanan para atlet di jalan raya menuju penginapan.
"Insya Allah, para kontingen PON XXI di Aceh Timur nyaman saat di perjalanan dengan pengawalan dari Satlantas Polres Aceh Timur." Pungkasnya. [] L24.Zal