Lentera24.com | ACEH TIMUR - Hujan deras yang mengguyur kawasan pedalaman Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur dalam 2 hari berturut turut, s...
Lentera24.com | ACEH TIMUR - Hujan deras yang mengguyur kawasan pedalaman Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur dalam 2 hari berturut turut, satu unit jembatan di Desa Sijudo ambruk. Selasa 21 Mei 2024.
Warga Desa Sijudo, Hamidan kepada Lentera24.com menyampaikan, akibat hujan deras di Desa nya, satu jembatan kontruksi besi tepat nya di Simpang By One, berukuran 4x 25 m, ambruk diterjang banjir banjir pada Senin 20 Mei 2025 kemarin.
Menurut Hamidan, dalam beberapa hari terakhir cuaca hujan sangat deras, sehingga air sungai meluap yang menyebabkan sebagian rumah terendam banjir dan jembatan putus.
"Sekarang warga terisolir, jembatan yang dibangun oleh Exxon Mobil merupakan satu satunya akses melintas warga dusun Pureng Desa Sijudo dan Desa Sah Raja," ujar Hamidan.
Masyarakat setempat berharap kepada Pemerintah Aceh Timur, kiranya dapat segera memperbaiki sebagian jembatan yang telah putus.
"Supaya warga bisa melintas, berharap kepada pak Pj Bupati Aceh Timur dapat segera memperbaiki jembatan tersebut," harap Hamidan. [] L24.Zal