Lentera24.com | KAMBOJA Perolehan hanya tiga medali emas, Selasa (9/5/2023), membuat Kontingen Indonesia menurun lagi pada klasemen peroleh...
Lentera24.com | KAMBOJA Perolehan hanya tiga medali emas, Selasa (9/5/2023), membuat Kontingen Indonesia menurun lagi pada klasemen perolehan medali SEA Games XXXII Tahun 2023, Kamboja. Kini Indonesia turun ke posisi ke-5 setelah disalip oleh Filipina dan belum mampu mengejar Vietnam, Thailand dan Kamboja.
Memang perolehan emas Indonesia dan Filipina sama-sama 25 emas namun kalah dalam perak. Indonesia mengantongi 22 perak sedangkan Filipina 39. Perunggu Indonesia unggul dengan 52 dan Filipina 42.
Yang menarik dalam klasemen kali ini terjadi perubahan dalam urutan teratas. Kalau selama ini Kamboja terus memimpin maka sekarang harus anjlog ke urutan 3. Tuan rumah disodok oleh Thailand yang kini memimpin dan Vietnam di posisi kedua.
Melihat pergeseran dan persaingan selanjutnya maka Indonesia harus mampu bukan saja melewati Filipina namun juga menggeser Kamboja untuk bisa berada di posisi ketiga sesuai dengan yang ditargetkan. Selain itu kejaran Singapura juga perlu diwaspadai.
Kemungkinan untuk mengejar Thailand dan Vietnam walaupun terbuka namun amat berat. Kedua negara ini terus konsisten meraih emas dengan tidak terlalu mempermasalahkan kondisi pelaksanaan SEA Games saat ini karena mereka memang siap untuk menghadapi segala medan. []L24.red