HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Pentingnya Ukhuwah Islamiyah agar Kehidupan Lebih Harmonis

Nadia Noor Febyana Mahasiswi Semester 1, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Lentera24.com - S...

Nadia Noor Febyana Mahasiswi Semester 1, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

Lentera24.com - Sebagai umat muslim seharusnya kita sudah mengerti betapa pentingnya peranan ukhuwah dalam Agama Islam. Ukhuwah sendiri berarti persaudaraan yang memiliki tujuan mengajarkan umat muslim untuk mencintai sesama saudara seiman. Tanpa membeda-bedakan ras, adat, warna kulit, dan bahasa. Dengan kebiasaan kita tidak membeda-bedakan umat muslim akan membentuk diri kita lebih positif dan menjauhkan dari hal-hal negatif dan membangun kerukunan antara sesama umat muslim.


Apa itu ukhuwah Islamiyah

Dalam Al-Quran, ukhuwah Islamiyah diartikan sebagai persaudaraan antar sesama pemeluk Islam. Adanya ukhuwah Islamiyah ditujukan agar kita sebagai umat muslim memiliki persaudaraan yang erat. Melalui ukhuwah Islamiyah, akan tercipta kehidupan yang rukun dan damai. Ukhuwah Islamiyah adalah akidah yang harus dimiliki semua umat Islam. Oleh karena itu, kita sebagai umat muslim patut menerapkan ukhuwah Islamiyah dalam kehidupan sehari-hari.


Hal yang harus dilakukan agar ukhuwah Islamiyah bisa direalisasikan

1. Taaruf. Taaruf memiliki sebuah makna yaitu untuk saling mengenal. Hal ini tidak terbatas pada fisik maupun identitas ringkas. Melalui taaruf kita bisa mengenal latar belakang seperti pendidikan, budaya, keagamaan, pemikiran, ide, cita-cita dan juga masalah kehidupan.

2. Tafahum. Berikutnya ada tafahum yang memiliki arti saling memahami, dengan saling memahami maka kita bisa mengerti satu sama lain yang membuat hubungan makin erat

3. Ta'awun. Lalu ada ta’awun yang memiliki arti saling menolong. Dengan menerapkan sikap saling menolong maka akan terbentuk persaudaraan yang kuat.

4. Takaful. Terakhir ada takaful yang memiliki arti saling memberikan suatu jaminan. Sesama umat muslim memang harus bisa memberikan rasa aman dan tenteram kepada sesama agar bisa sama-sama terhindar dari adanya rasa kekhawatiran serta rasa kecemasan. Jaminan di sini bisa diartikan seperti pertolongan kepada seseorang yang sedang mengalami masalah dalam kehidupannya. Dengan membantu seseorang yang sedang dalam masalah maka akan memperkuat persaudaraan dan menciptakan keadaan yang harmonis.


Contoh beberapa penerapan ukhuwah islamiyah dalam kehidupan sehari-hari

Photo By Muhammad Faiz Zulkeflee on Unsplash

Manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri dan pasti membutuhkan bantuan orang lain. Sebagai contoh dari pengalaman saya ketika saya melihat teman saya kebingungan dalam mengerjakan tugas, maka saya harus membantunya karena suatu saat jika saya mengalami kesulitan maka mungkin ada orang lain yang akan membantu saya sehingga hubungan pertemanan pun akan makin erat. Inilah pentingnya ukhuwah, selain bisa memperkuat persaudaraan juga bisa mempermudah kehidupan. Ada juga beberapa contoh lainnya yaitu sebagai berikut:

1. Menjaga silaturahmi dengan tetangga. Dengan menjaga hubungan dengan tetangga secara harmonis maka kehidupan kita pun akan menjadi lebih mudah, misalnya ketika kita sakit maka tetangga akan menjenguk atau bahkan merawat kita yang sedang sakit.

2. Saling Memaafkan. Memaafkan merupakan hal yang penting karena dengan memaafkan maka suatu masalah bisa diselesaikan dengan mudah. Rasulullah SAW bersabda, “Tidak halal seorang muslim mendiamkan saudaranya lebih dari tiga malam di mana keduanya bertemu lalu yang ini berpaling dan yang itu berpaling. Yang terbaik di antara keduanya ialah orang yang memulai mengucapkan salam.” (HR. Muslim)

3. Mengikuti kegiatan gotong royong. Melalui kegiatan gotong-royong maka kita bisa memperkuat persaudaraan, ini dikarenakan gotong-royong membuat orang saling bekerja sama untuk menyelesaikan suatu masalah yang tidak bisa diselesaikan sendiri. Kegiatan ini harus sering dilakukan, terlebih lagi kegiatan ini sekarang sudah jarang ditemukan di kota.


Dari contoh di atas bisa disimpulkan bahwa ukhuwah Islamiyah merupakan hal yang penting yang patut diterapkan, karena dengan adanya ukhuwah Islamiyah kita bisa menghindari konflik yang ada sehingga kehidupan bisa lebih harmonis. ***