Lentera24.com | ACEH TIMUR - Komite Peralihan Aceh (KPA) Aceh Timur menggelar Milad GAM ke-45 pada 4 Desember 2021 di beberapa wilayah, sal...
Lentera24.com | ACEH TIMUR - Komite Peralihan Aceh (KPA) Aceh Timur menggelar Milad GAM ke-45 pada 4 Desember 2021 di beberapa wilayah, salah satunya di Kecaman Darul Aman.
Peringatan Milad GAM (Gerakan Aceh Merdeka) ke 45 tahun berlangsung meriah dengan satunan puluhan anak yatim yang dilakukan oleh Panglima Daerah mantan Eks Kombatan.
Panitia juga ikut santuni puluhan anak yatim dalam acara milad GAM ke 45 tahun di lapangan Punti Gampong Keude Kecamatan Darul Aman Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (4/12/2021)
Sementara itu puluhan anak yatim tersebut di santuni oleh Ketua DPW Partai Aceh (PA) Tgk Zulfadli alias Kupiah Seukee, DPRK Aceh Timur Yahya Bokaye, dan juga dihadiri oleh Alim Ulama setempat dalam Tausiyah sendiri disampaikan oleh M. Yunus komisi I DPRA Provinsi Aceh Fraksi( PA).
"Kita meminta seluruh eks Kombatan GAM di seluruh wilayah daerah terus menjaga kesatuan NKRI, menciptakan kesejahteraan Aceh,” ujarnya.
"Mari sama-sama kita mendo'akan para syuhada yang telah mendahului kita. Semoga Allah SWT mengampuni semua dosa-dosa dan ditempatkan di sisi-Nya,” ucapnya.
Usai kegiatan Milad GAM 45 tahun ditutup dengan do’a dan zikir dan diakhiri dengan makan bersama yang telah disediakan oleh panitia acara.Terlihat ratusan Mantan Kombatan GAM dan warga warga hanyut dalam mengenang jasa para syuhada.
Pantauan Media ini, pelaksanaan Milad GAM ke 45 di Darul Aman berjalan dengan tertib dan aman dibawah pengawasan pihak keamanan baik dari Polri maupun TNI dan juga dibantu oleh pihak Dishub demi kelancaran lalulintas. [] L24.Zal.
Teks foto : Milad GAM Ke 45 di Darul Aman dilaksanakan dengan zikir dan santunan anak yatim. (Syafrizal/Lentera24.com)