Lentera24.com |LANGSA - Akibat intensitas hujan yang tinggi yang terjadi di Kota Langsa dan sekitarnya akibatnya terjadi banjir yang meland...
Lentera24.com |LANGSA - Akibat intensitas hujan yang tinggi yang terjadi di Kota Langsa dan sekitarnya akibatnya terjadi banjir yang melanda pemukiman warga, banyak rumah warga yang terkena banjir akibat parit tidak berfungsi sebagai mana mestinya.
Seperti air yang mengenangi puluhan rumah warga di Dusun III Gampong Meutia Kecamatan Langsa Kota terlihat halaman rumah mereka terendam air hujan yang tidak dapat mengalir ke parit yang ada karena ketinggian dinding parit di daerah itu. Jum'at (3/12/21).
Menurut salah seorang warga di sana Harus (30) masalah banjir ini sudah menjadi rutinitas si Dusun III ini, setiap kali hujan turun pasti banjir, papar Haris yang kecewa terhadap kepedulian pemko Langsa terhadap Gampong mereka.
Menurut Haris kejadian seperti ini sejak tahun 2016 yang lalu sejak dibangunnya drainase di dusun mereka, ironisnya dengan dibangunnya parit ini bukan manfaat yang kami rasakan tapi kesengsaraan yang kami rasakan, timpal Haris. []L24.Santri Magang Nurul Fazri Khairani.