HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Kolaborasi PAS Dan SUBA, Kembali Pulangkan Jenazah Warga Aceh Utara dari Malaysia

Lentera 24 .com   |  ACEH TIMUR   - Persaudaraan Aceh Seranto (PAS) bekerja sama dengan Keluarga Besar Sosialisasi Umah Ban sigom Aceh (SUBA...


Lentera
24.com
 | ACEH TIMUR - Persaudaraan Aceh Seranto (PAS) bekerja sama dengan Keluarga Besar Sosialisasi Umah Ban sigom Aceh (SUBA) membantu memulangkan Jenazah Alm Rasyidin (27) warga Gampong Blang Aman Kecamatan Lhoksukon Kabupaten Aceh Utara yang meninggal dunia di hospital shah alam selangor Malaysia pada tanggal 06 Februari 2021 pada pukul 18.28 dengan sebab Multifactoral Shock Secondary To Septic Shock And Large MCA Infarct. 

Pihak keluarga Almarhum Rasyidin (Maimunah) yang juga menetap di Malaysia melayangkan Surat Keterangan kepada Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk memohon Kerja Sama agar mempermudah proses administrasi pemulangan jenazah ke tanah air. 

Pada hari yang sama pula, Kedutaan Besar Republik Indonesia segera menerbitkan surat keterangan untuk Alm. Rasyidin guna percepatan proses pemulangan jenazah. Dalam surat keterangan KEDUBES RI tersebut tertera jadwal keberangkatan jenazah Rasyidin berdasarkan keterangan dari pihak Keluarga.

"Jenazah akan dibawa pulang menggunakan Pesawat dari Kuala Lumpur-Jakarta pada tanggal 09/02/2021, dari Jakarta-Medan tanggal 10/02/2021 dan dari Medan-Aceh menggunakan Ambulance yang sudah di sediakan oleh DPD Persaudaraan Aceh Seranto Kabupaten Aceh Utara," terang pihak keluarga Alm. Rasyidin.

Ketua Keluarga Besar Sosialisasi Umah Ban Sigoem Aceh ( SUBA) di Malaysia, Tgk Bukhari Ibrahim yang membantu pemulangan jenazah Alm Rasyidin itu tidak terlepas dari kerjasama Rakyat Aceh.

"Semua ini bisa telaksana atas partisipasi masyarakat Aceh yang ada di Malaysia dan Persaudaraan Aceh Seranto",ujar Tgk. Bukhari 

Lanjutnya, "kami membantu biaya transportasi pesawat, dan Ambulance dari Medan ke Aceh. untuk biaya di Hospital sudah di tanggung oleh Pimpinan tempat Almarhum bekerja dulu", sebut Tgk Bukhari.

Ketua DPD PAS Kabupaten Aceh Utara, Abdul Taleb mengetahui berita ini dari keluarga Almarhum yaitu saudara Muslem.

“Ya, saya kedatangan tamu dari keluarga almarhum ke rumah saya untuk meminta bantu penjemputan jenazah Alm. Rasyidin di Bandara Kualanamu yang meninggal di Malaysia, segera saya hubungi Ketua Umum DPP PAS Bapak Akhyar Kamil, SH di Jakarta dan Alhamdulillah saya di Perintahkan oleh Ketum untuk segera membantu keluarga tersebut”, ucap Abdul Thaleb.

Akhyar Kamil, SH Ketua Umum DPP Persaudaraan Aceh Seranto menyampaikan bahwa seperti inilah yang kita harapkan kepada sesama insan saling tolong menolong , 

"Terima kasih kepada Ketua SUBA di Malaysia yang sudah susah payah membantu pemulangan jenazah Alm. Rasyidin dari Kuala Lumpur ke Tanah Air, terima kasih juga kepada KEDUBES RI di Malaysia yang sudah membantu proses percepatan Administrasi pemulangan Jenazah Alm Rasyidin, Semoga ALLAH SWT membalas segala kebaikan yang sudah Bapak/ibu lakukan," tuturnya.

Terlihat juga Komunitas Emergency Relawan Patwal Aceh (ERPA) selalu membantu mengawal Ambulance Jenazah mulai dari Sumatera utara sampai ke rumah duka di Kecamatan Lhoksukon Aceh Utara. [] L24.Zal.

Teks foto : Relawan PAS Aceh Timur ketika menyambut mobil Jenazah Alm. Rasyidin di Idi Rayeuk Aceh Timur, Rabu (10/2/21).