Lentera24.com| COT GIREK -- Setelah sebelumnya memberikan bantuan sembako kepada karyawan di Kebun Unit yang menjadi korban banjir di dua k...
Lentera24.com| COT GIREK -- Setelah sebelumnya memberikan bantuan sembako kepada karyawan di Kebun Unit yang menjadi korban banjir di dua kabupaten, hari ini Rabu (9/12/20) Ahmad Gusmar Harahap Direktur PTPN I ini kembali memberikan bantuan yang sama untuk masyarakat yang terkena musibah banjir di wilayah Aceh Timur & Aceh Utara.
Bantuan yang disalurkan adalah Program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan, sebut Syaifullah, SE Kasubbag Komunikasi Perusahaan yang didampingi oleh Rusli Achmad Staf Sub.Humas & Protokoler bersama Samsuar Staf. Sub. PKBL PTPN I, melalui siaran pers yang diterima Lentera24.com Rabu (9/12/20).
Pada saat penyaluran bantuan sembako Ketua CSR Aceh Timur Tamy Muhammad Reza dan Ketua CSR Aceh Utara Zulkifli Langsung turun kelapangan bersama tim dari PTPN I yang dipimpin oleh Syaifullah, SE Kasubbag. Komunikasi Perusahaan.
Adapun Paket sembako yang diberikan antara lain beras, gula, minyak makan dan mie instan langsung disalurkan di posko wilayah Aceh Timur Kecamatan Indra Makmu, sedangkan di wilayah Aceh Utara diserahkan di Posko jalan Lintas Cot Girek Lhoksukon.
Ahmad Gusmar Harahap dalam keterangan nya melalui Syaifullah, SE Kasubbag.Komunikasi Perusahaan berharap dengan bantuan yang diserahkan PTPN I semoga bisa terbantu beban masyarakat pasca terkena musibah banjir.
Bantuan yang kami salurkan ini jangan dilihat dari besarnya bantuan namun lihatlah ini bentuk dari perhatian kami kepada masyarakat lingkungan, perlu juga diketahui PTPN I saat ini masih sangat terbatas dalam hal kondisi keuangan belum begitu sehat, namun karena punya tanggung jawab sosial terhadap lingkungan, PTPN I ikut hadir, ditengah-tengah masyarakat sehingga bisa dinikmati oleh lingkungan PTPN I.
Harapan kami kepada masyarakat doakan PTPN I bisa selalu eksis dan sehat keuangannya sehingga semakin besar lagi kontribusi PTPN I kepada masyarakat Aceh, tulis relis itu.
Di akhir acara penyerahan sembako Manajer Kebun Julok Rayeuk Utara Kabupaten Aceh Timur Ir. Khairullah dan Manajer Kebun Cot Girek serta Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Kabupaten Aceh Utara Ir. Ridwan dan Ir. Amril Rajab mengucapkan terimakasih kepada Direktur PTPN I dan Jajarannya yang telah membatu masyarakat dilingkungan kebun maupun pabrik daerah operasional yang kami kelola saat ini, semoga PTPN I kembali bangkit menuju kejayaan sehingga masyarakat lingkungan kebun dan pabrik ikut merasakan kesejahteraan. []L24-red