Lentera 24 .com | LANGSA -- Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh, Tarmilin Usman kukuhkan dan lantik pengurus PWI Kota Langsa...
Lentera24.com | LANGSA --Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh, Tarmilin Usman kukuhkan dan lantik pengurus PWI Kota Langsa periode 2020 - 2023. Rabu, (11/11/20) dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan.
Pelantikan ini bersamaan dengan pengukuhan pengurus Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) disertai penyematan dan pemberian kartu Anggota Muda (Amu) PWI Langsa.
Dalam sambutannya Ketua PWI Aceh, Tarmilin Usman mengapresiasi atas kegiatan pelantikan tersebut yang berlangsung meriah dengan menerapkan Protokol Kesehatan.
"Ini menandakan komunikasi yang di bangun pengurus PWI Langsa kepada semua pihak berjalan baik," ujarnya.
Di kesempatan ini, Tarmilin juga berharap dan mendukung penuh kepada wartawan untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) agar lebih profesional dan berkompeten.
Dijelaskan Tarmilin, bahwa PWI merupakan wadah tertua bagi wartawan di Indonesia
Oleh karenanya, dihimbau dan disarankan kepada PWI Kota Langsa agar menjadi pengayom dan pembina bagi wartawan di Kota Langsa.
"Artinya, menjadi wadah bagi wartawan, sehingga penyajian informasi publik di Kota Langsa lebih valid dan dapat dipertanggungjawabkan," pungkas Tarmilin.
Sebelumnya, Ketua PWI Langsa, Putra Zulfirman mengucapkan terimakasih kepada Pemko Langsa dan pihak lainnya yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini.
Dijelaskan Putra Zulfirman, sebelumnya PWI Kota Langsa menjadi Sekretariat bersama bagi wartawan di Kabupaten Aceh Timur dan Aceh Tamiang.
"PWI Kota Langsa berdiri sendiri di bawah kepengurusan yang dikomandoi Bakhtiar, selaku Ketua PWI Kota Langsa pertama," ujar Putra.
Pada pelantikan ini, sambung Putra, PWI Langsa juga akan melaksanakan Karya Latihan Wartawan (KLW) kepada 30 wartawan di Kota Langsa.
"Sehingga ke depannya wartawan dapat lebih profesional dalam menyajikan informasi publik yang akan di produksi," imbuhnya.
Sebelumnya, Ketua Panitia, Munawar, ST pada laporannya, mengucapkan terimakasih kepada tamu undangan dan hadirin yang telah berhadir pada pelantikan pengurus PWI Langsa periode 2020-2023.
Dijelaskannya, Konferensi PWI Kota Langsa telah dilaksanakan 29 Januari 2020 lalu, namun pelantikan terhenti karena Covid-19," terangnya.
Turut hadir pada pelantikan tersebut, Wakil Wali Kota Langsa, Pimpinan DPRK Langsa, Kodim 0104/Atim, Kapolres Langsa, Kejari dan sejumlah tamu undangan lainnya.[]L24.Sai