Lentera 24.com | LANGSA -- Donor darah merupakan kegiatan ketika seseorang bersedia memberikan darah secara sukarela. Darah tersebut akan sa...
Lentera24.com | LANGSA -- Donor darah merupakan kegiatan ketika seseorang bersedia memberikan darah secara sukarela. Darah tersebut akan sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan banyak darah saat operasi, terluka, atau memiliki penyakit tertentu. Untuk itu, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-19 Kota Langsa, BPJS Kesehatan Cabang Langsa ikut berpartisipasi melaksanakan kegiatan donor darah yang bertempat di Lapangan Merdeka Kota Langsa, Kamis (15/10). Dalam aksi pendonoran darah ini, ada 4 loket yang dijaga oleh Unit Donor Darah Palang Merah Indonesia (UDD PMI) Kota Langsa.
Kepala Bidang SDMUKP yang ikut serta dalam kegiatan donor darah ini mengatakan, kegiatan donor darah ini adalah bentuk kepedulian BPJS Kesehatan Cabang Langsa terhadap saudara-saudara kita yang membutuhkan, juga rangkaian bentuk acara dalam rangka memperingati HUT Kota Langsa yang ke-19 yang jatuh pada tanggal 17 Oktober 2020 mendatang.
“Perlu kita ingat, saat melakukan donor, kita harus tetap melaksanakan protokol kesehehatan yang berlaku guna mengurangi penyebaran Covid-19, dan ini salah satu bentuk gotong royong BPJS Kesehatan Cabang Langsa membatu PMI mengumpulkan darah, semoga darah yang kita sumbangkan bermanfaat bagi yang membutuhkan,” kata Charles.
Tidak hanya BPJS Kesehatan Kantor Cabang Langsa, pada kesempatan kali ini banyak instansi yang juga ikut melakukan donor darah demi memperingati HUT Kota Langsa yang ke-19. Donor darah dilakukan secara tertib sesuai fungsi loket seperti yang dijelaskan Ketua UDD PMI Kota Langsa.
“Pada loket pertama peserta harus mengisi administrasi seperti mengisi data-data, riwayat penyakit, berat badan dan sebagainya. Untuk loket kedua peserta akan diberikan nomor kantong darah oleh petugas PMI. Selanjutnya diloket ketiga petugas akan melakukan cek sel darah merah (Hemoglobin), serta pada loket keempat petugas akan melakukan cek tensi darah,” jelas Dahniar.
Menurut Dahniar, proses tersebut penting dilaksanakan untuk memastikan kesehatan si pendonor tidak terganggu dan juga untuk menghindari risiko pada penerima darah. Dahniar juga berharap donor darah yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan Cabang Langsa tidak hanya dalam acara ini saja, semoga dapat dilakukan secara rutin.
“Pada hari ini yang donor cukup luar biasa, walaupun dalam suasana covid-19, pendonor tidak nampak berkurang tetapi kita tetap menjalankan protokol kesehatan seperti menjaga jarak, pakai masker dan lain-lain. BPJS kesehatan ini sangat bagus, alangkah bagusnya nanti kita buat MOU untuk melakukan donor darah secara rutin, jadi nanti kita pakai mobil kesana, mau berapapun yang donor pada hari itu tidak masalah,” tutup Dahniar.[] L24-004