Lentera 24.com | LANGSA -- l BPJS Kesehatan kembali meluncurkan fitur terbaru pada Aplikasi Mobile JKN yakni fitur Skrining Mandiri Co...
Lentera24.com | LANGSA -- lBPJS Kesehatan kembali meluncurkan fitur terbaru pada Aplikasi Mobile JKN yakni fitur Skrining Mandiri Covid-19. Fitur ini bertujuan membantu peserta Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) untuk melakukan pemeriksaan secara mandiri dengan cara menjawab pertanyaan-pertanyaan yang telah tersedia sesuai dengan kondisi yang dirasakan agar dapat mengetahui peluang terpapar/terjangkit Covid-19.
Wanda Grafika (30), salah satu peserta JKN-KIS segmen pekerja penerima upah (PPU) Badan Usaha merupakan peserta yang aktif menggunakan Aplikasi Mobile JKN ini mengungkapkan rasa bahagianya ketika melihat bertambahnya fitur Skrining Mandiri Covid-19 ini ke dalam aplikasi tersebut.
"Saya kan bekerja keluar rumah setiap harinya dan saya jumpa banyak orang di kantor jadi saya butuh pemeriksaan yang seperti ini agar kesehatan saya juga terpantau apakah ada gejala-gejala corona," ujar pria yang bekerja di PT PKSS tersebut, pada Senin(27/04).
Wanda mengatakan dirinya sangat waspada dan takut akan penyebaran Covid-19 ini, mengingat di rumah ada orang tua serta istri dan 2 buah hatinya yang menunggu dirumah.
"Anak-anak dan orang tua kan sangat rentan untuk penyebaran virus ini, saya takut karena saya bekerja, mereka jadi terpapar makanya saya langsung melakukan screening begitu tau di Aplikasi Mobile JKN bisa screening Covid-19, dan Alhamdulillah hasilnya bagus," ungkapnya.
Selain dapat melakukan deteksi dini Covid-19, pada Aplikasi Mobile JKN juga bisa dilakukannya perubahan data, perubahan fasilitas kesehatan tingkat pertama, perintaan informasi dan penyampaian keluhan serta pendaftaran antrean ke klinik yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan via online.
"Sebelum adanya corona ini, saya sudah pakai Mobile JKN karena sangat mudah dan gampang apalagi untuk masa pandemi seperti ini memang sangat cocok pakai Aplikasi Mobile JKN daripada harus ke kantor BPJS Kesehatan hanya untuk perubahan data atau antre di klinik hanya untuk ambil nomor antrean yang sebenarnya sudah bisa diakses pada Aplikasi Mobile JKN ini," tutur Wanda.
Dirinya berharap agar masyarakat melakukan deteksi dini Covid-19 ini untuk mengetahui kondisi tubuhnya apalagi screening ini sudah mudah diakses dan tersedia pada Aplikasi Mobile JKN.
"Kita harus ikuti aturan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah serta juga harus periksa tubuh diri sendiri agar dapat menghentikan penyebaran virus ini," harap Wanda. [] L24-004