*Pelantikan disesuaikan dengan Protokol Kesehatan Masa Pandemi Virus Corona* Lentera 24 .com | ACEH TAMIANG -- Setelah melalui proses pa...
*Pelantikan disesuaikan dengan Protokol Kesehatan Masa Pandemi Virus Corona*
Lentera24.com | ACEH TAMIANG -- Setelah melalui proses panjang dan sempat molor beberapa waktu dengan alasan wa,bah corona, akhirnya ke 13 Datok Penghulu Terpilih di Kecamatan Bendahara Kabupaten Aceh Tamiang akan di Lantik pada Kamis, 30 April 2020 Mendatang, Senin (27/4).
Prosesi pelantikan nantinya akan berlangsung sesuai dengan protokol kesehatan di tengah masa pandemi virus corona, hingga para Datok Terpilih akan mengenakan masker, para tamu undangan juga tampak menjaga jarak, masing-masing jarak antar tamu sekitar satu meter.
Hal itu disampaikan oleh Plt. Camat Bendahara Fakhrurrazi Syamsuyar kepada Lentera24 di ruang kerjanya usai pertemuan bersama sejumlah Datok Penghulu yang terpilih.
Camat mengatakan, bahwa Pelaksanaan pelantikan terhadap 13 Datok Penghulu tersebut akan berlangsung di gedung pertemuan kecamatan Bendahara sekira pukul 10.00 wib, pada 30 April 2020 Mendatang.
Saat pelaksanaan pelantikan, kata Camat, akan dihadiri oleh para unsur Forkompimcam yakni, Camat, Danramil 04/Bdh, Kapolsek Bendahara, Para Datok Penghulu terpilih mantan datok dan MDSK masing-masing Kampung di Kecamatan Bendahara berjumlah lebih kurang 39 orang Prosesi pelantikan kali ini berlangsung sesuai dengan protokol kesehatan di tengah masa pandemi virus corona.[]L24.sai