HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Emosi Itu Dibagian Mana Sih?

Kalian tau ngak sih emosi itu apa? Pasti kalian mengira bahwa emosi itu marah, iya atau betul? Jadi ya guys mari kita kaji dulu soal emosi, ...

Kalian tau ngak sih emosi itu apa? Pasti kalian mengira bahwa emosi itu marah, iya atau betul? Jadi ya guys mari kita kaji dulu soal emosi, emosi itu adalah perasaan intens yang ditujukan kepada seseorang atau sesuatu. Emosi adalah reaksi terhadap seseorang atau kejadian.


Foto : Ilustrasi
Emosi dapat ditunjukan ketika merasa senang mengenai sesuatu, marah kepada seseorang, ataupun takut terhadap sesuatu. Jadi emosi itu bukan marah aja ya guys, emosi itu terdiri dari, marah, bahagia, kecewa, sedih, dan lain lain. Jadi udah tau kan guys apa itu emosi? Udah lah ya.

Terus kita lanjut ke part selanjutnya karna kita udah tau emosi itu apa, sekarang kita perlu tau juga donk emosi itu terletak dimana. Pernah ngak sih kalian kepo emosi itu ada dibagian mana? Pernah cari tau ngak? Jadi kita akan cari tau emosi itu dimana, jadi emosi itu terletak dibagian sistem limbik namanya ya guys, yang mana sebagian besar sistem limbik tersusun dari apa yang dikenal sebelumnya sebagai lobus limbik.

Bingung kan ya, dari tadi kita ngomongin limbik tapi belum tau apa itu limbik hehe… ok ok jadi sistem limbik adalah himpunan struktur otak yang terletak pada kedua sisi talamus, tepat dibawah serebrum. Sistem limbik mendukung berbagai fungsi seperti emosi, prilaku, motivasi, memori jangka panjang, dan penciuman.

Jadi udah tau kan ya apa itu emosi, dan dimana letak emosi itu. Jadi apapun yang sedang kamu rasakan itu terdapat di sistem limbik.

Kayak kamu sedang ngerasa bahagia karna ketemu gebetan kamu, atau kamu lagi galau sedih karena diputusin atau karena ice cream yang baru kamu beli jatuh, atau lagi kecewa karna diselingkuhin, dan semua itu terletak semua di sistem limbik.

Jadi jika emosi yang kalian rasakan terlalu berlebihan atau terlalu kalian pendam itu akan membuat kepala kalian sakit ya guys, jadi kalau sedang marah atau sedih lampiaskan aja ya tapi dalam hal positif ya. Kayak kalian melakukan olah raga, atau karaokean, atau melakukan hal yang kalian suka, atau yang paling religius berwudhu biar adem ya…

So, udah tau semua ya, semoga bermanfaat ya guys dan jangan lupa juga sharing ke yang lain, biar yang lain tau juga, kan berbagi ilmu itu baik.

Pengirim :
Radhyatul Hamidah
Mahasiswi Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang
Email : radhyatulhamidah@gmail.com