HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Tau kah Kamu Perbedaan Kera dan Monyet? Inilah Penjelasan Ilmiahnya

Lentera 24.com | JAKARTA -- Monyet dan kera merupakan sama-sama golongan primata. Tetapi, tahukah kalian bahwa ternyata kera dan monyet meru...

Lentera24.com | JAKARTA -- Monyet dan kera merupakan sama-sama golongan primata. Tetapi, tahukah kalian bahwa ternyata kera dan monyet merupakan spesies yang berbeda.

Perbedaan keduanya pun dapat dilihat dari ciri fisiknya. Cara cepat untuk mengetahui perbedaan antara monyet dan kera adalah dengan melihat ekornya. Karena, hampir semua monyet memiliki ekor, sedangkan kera tidak memiliki ekor.

Tubuh mereka juga berbeda, monyet pada umunya memiliki tubuh lebih kecil dan dada sempit. Sementara kera memiliki tubuh yang lebih besar dan memiliki dada yang luas dan sendi bahu yang memungkinkan mereka berayun melalui pohon.

Meskipun kamu tidak dapat mengenali perbedaan ini saat dilihat, kera memiliki apendiks dan monyet tidak. Dan pada umumnya, kera lebih pintar daripada monyet. Namun, monyet dan kera dapat menggunakan suara dan gerakan untuk berkomunikasi.

Dilansir Portal Britannica, Jumat (11/10/2019), kera telah menunjukkan kemampuan yang lebih tinggi dalam bahasa, dan beberapa kera telah dilatih untuk mempelajari bahasa isyarat manusia. Jadi, cara terbaik untuk mengingat perbedaan tersebut adalah dengan menghafal.

Hanya ada segelintir spesies kera, dan sementara ada ratusan spesies monyet. Jika primata yang kamu coba tempatkan bukan siamang, simpanse, bonobo, orangutan, atau gorila, maka itu adalah monyet. | Delia Citra - Oke News