HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Ini Pesona Wisata Air Panas yang Terlupakan di Aceh Timur

Lentera 24.com | ACEH TIMUR -- Ada pesona wisata yang masih tersembunyi dan terlupakan yang terletak wilayah Kabupaten Aceh Timur, tepatnya...

Lentera24.com | ACEH TIMUR -- Ada pesona wisata yang masih tersembunyi dan terlupakan yang terletak wilayah Kabupaten Aceh Timur, tepatnya di Gampong Alur Canang Kecamatan Birem Bayeun.


Jarak tempuh untuk menuju ke tempat Wisata Alam Air Panas ini hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit dari pusat ibu kota Kota Langsa ke Desa Alur Canang kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur.

Untuk menuju ke lokasi ini bisa dengan rute perjalanan melewati PT. Arco (perkebunan kelapa sawit ). Adapun letak objek Wisata Air panas yang merupakan peninggalan jaman Belanda itu tepatnya di tengah-tengah perkampungan warga kampung Alur Canang atau sering disingkat dengan ARCA.

Menurut penuturan beberapa warga sekitar objek wisata Air panas tersebut bahwa lokasi sumber Air panas ini bukan lagi tanah milik warga gampong Arca, namun sudah menjadi hak milik mantan pejabat Aceh Timur.

Selama ini warga memanfaatkan sumber air panas tersebut untuk kebutuhan sehari-hari yaitu untuk mandi dan mecuci pakaian. Warga setempat berharap kepada pihak terkait agar lokasi air panas itu dapat dijadikan sebagai objek wisata alam yang dapat menghasilkan income (pendapatan ) untuk masyarakat gampong tersebut bahkan untuk daerah sekitarnya. [] L24-011 (M. Amin)