HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Egy Maulana Vikri: Saya Harus Kerja Keras untuk Samai Messi

Lentera2 4.com , SPORTS -- Penggawa Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri, mengaku senang bisa disejajarkan dengan Lionel Messi saat berada Indon...

Lentera24.com, SPORTS -- Penggawa Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri, mengaku senang bisa disejajarkan dengan Lionel Messi saat berada Indonesia. Namun, hal itu belum mampu memenuhi ambisinya yang bertekad untuk mendapatkan julukan tersebut ketika akan bermusim di Eropa.

Foto : FootBall5Star.com
Secara tegas Egy memang sangat mengidolakan bintang Barcelona tersebut. Tetapi untuk disamakan dengan Messi, ia merasa masih banyak hal yang perlu dibenahi. Pemain berusia 17 tahun itu akan memanfaatkan sebaik mungkin kesempatannya bermain di Gdansk untuk mencapai karier yang tinggi.

“Saya rasa saya tahu Messi idola saya dan di Indonesia saya disebut Messi. Tapi saya rasa, saya masih harus belajar lebih banyak, saya harus bekerja lebih keras lagi dan berdoa agar bisa menyamai dia,” ungkap Egy, dalam konferensi pers yang dirilis Twitter resmi Gdansk, Senin (12/3/2018).

Bahkan Egy berjanji akan akan bekerja keras, karena ia percaya tidak ada yang tidak mungkin. Apalagi untuk bisa menyamai kemampuan Messi. Keberadaannya di Liga Polandia juga menjadi bukti bagi Egy bahwa ia mampu berkarier di Eropa, seperti cita-citanya.

“Tidak ada yang tidak mungkin bagi saya, karena semua bisa dilakukan asal kita mau bekerja keras. Maka saya pilih di sini agar bisa bermain di Eropa, agar saya bisa bersaing dengan pemain-pemain luar (negeri) karena banyak orang bilang, saya tidak bisa bersaing,” lanjutnya.

“Tapi saya ingin membuktikan bahwa itu semua bisa. Karena saya yakin pada diri saya sendiri, tidak ada yang tidak mungkin bagi saya,” tambah penggawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 itu.

Baca juga Gabung Lechia Gdansk Jadi Langkah Awal Egy Maulana Vikri Taklukkan Eropa

Potensi Egy sendiri sudah dilirik Indra Sjafri yang kala itu menangani Timnas Indonesia U-19. Pemain didikan Sekolah Khusus Olahraga Ragunan itu mampu membuktikan diri dengan permainan apiknya selama memperkuat Garuda Nusantara –julukan Timnas Indonesia U-19.

Egy akan dikontrak bersama Gdansk untuk tiga tahun ke depan. Namun, ia belum bisa memperkuat tim pada musim 2017-2018 karena kontraknya akan dimulai di bursa transfer musim panas Eropa, tepatnya pada 8 Juli 2018. [] OKEZONE.COM