HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Lomba Seni Kaligrafi Menjadi Magnet di MTQ XXXIII

Lentera 24.com | LANGSA -- Dalam Pagelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Provinsi Ke XXXIII sudah berlangsung selama tiga hari da...

Lentera24.com | LANGSA -- Dalam Pagelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Provinsi Ke XXXIII sudah berlangsung selama tiga hari dan dalam pagelaran tersebut, selain lomba membaca Alquran dan cabang-cabang lomba lainnya, ada satu cabang lomba yang menjadi primadona.



Lomba khattil Quran atau yang lebih dikenal dengan sebutan lomba seni kaligrafi Alquran, lomba ini di gelar di arena 8 atau Aula Dinas Kesehatan, Selasa (21/11). 

Drs. Usman Musa, Ketua Dewan Hakim Bidang Kaligrafi kepada awak media mengatakan, cabang khattil Quran memiliki empat katagori diantaranya katagori naskah, katagori hiasan mushaf, katagori dekorasi dan katagori kontemporer. 

“Cabang lomba ini diikuti 42 orang peserta yang mewakili 23 Kabupaten/Kota Se Aceh, dengan jumlah peserta putra 23 orang dan peserta putri berjumlah 19 orang,” jelas Usman  Musa.

Ditambahkannya, pada hari pertama perlombaan digelar katagori Naskah, hari kedua katagori Hiasan Mushaf, di hari ketiga katagori (hari ini_red) Dekorasi dan besok Rabu (22/11) katagori kontemporer dan finalnya pada hari Jumat tanggal (24/11)”, ungkap Usman Musa. 

“Cabang Khattil Quran atau yang lebih dikenal lomba seni kaligrafi ini masih dalam tahap penilaian dan penyisihan, dari 42 peserta, setelah tahap penilaian kemudian baru kita ketahui siapa saja peserta yang akan tersisih,” demikian pungkas Drs. Usman Musa Ketua Dewan Hakim Bidang Kaligrafi. [] L24-007