HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Dua Pomeurah Kembali Ditemukan Meninggal di Ranto Peureulak

Lentera 24.com | RANTO PEUREULAK -- Hewan satwa yang dilindungi oleh negara kembali ditemukan tewas di sebuah kebun warga milik Suring (50) ...

Lentera24.com | RANTO PEUREULAK -- Hewan satwa yang dilindungi oleh negara kembali ditemukan tewas di sebuah kebun warga milik Suring (50) Dusun Semedang Jaya/HTI, Desa Seumenah Jaya Kecamatan Ranto Peureulak, pada Minggu (15/10). 


Informasi yang di terima awak media dari Kapolsek Ranto Peureulak, IPTU Aiyub Senin Malam mengatakan, kondisi kedua Pomeurah (gajah_red) jantan dan betina tersebut masih utuh, tidak ada luka pada badan maupun anggota tubuh lainnya, termasuk kedua gadingnya juga masih ada”, terang Kapolsek.

Dugaan sementara kata Kapolsek ,matinya kedua satwa dilindungi tersebut akibat terkena aliran kabel listrik tegangan tinggi milik Suring yang dipergunakan untuk menghalau babi yang sering merusak tanamanya, ujarnya.


Saat ini lokasi di mana di temukan dua ekar gajah yang sudah mati tersebut sudah di amankan oleh anggota Polsek Ranto Peureulak .


Selanjutnya kami menunggu kedatangan petugas dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Propinsi Aceh untuk dilakukan penyelidikan penyebab kematian gajah tersebut, terang Kapolsek Ranto Peureulak IPTU Aiyub. [] ROBY SINAGA