HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Ketua Terpilih Dekopinda: Aceh Tamiang Targetkan Jadi Kabupaten Koperasi

Foto : Zulfikar(Harian Andalas)  suara-tamiang.com, ACEH TAMIANG -- Ketua terpilih Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupat...

Foto : Zulfikar(Harian Andalas) 
suara-tamiang.com, ACEH TAMIANG -- Ketua terpilih Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Aceh Tamiang Zulfikar, menargetkan Kabupaten Aceh Tamiang sebagai kabupaten koperasi. 

Dengan langkah pemerintah mendorong kebijakan pada perkembangan koperasi, mendorong pemerintah untuk koperasi memiliki dinas sendiri. Sehingga penguatan koperasi bisa diwujudkan.

"Kita jadikan Kabupaten Aceh Tamiang sebagai Kabupaten Koperasi, pemerintah harus mendorong perkembangan koperasi melalui kebijakan. 

Koperasi harus memiliki dinas sendiri, sehingga penguatan kemandirian koperasi dapat diwujudkan sesuai amanat undang-undang," tegas Zulfikar kepada andalas usai pemilihan di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) setempat, Minggu (18/10).

Menurutnya, dengan adanya kebijakan pemerintah dalam mendirikan Dinas Koperasi yang berdiri sendiri, maka akan terjadi penguatan koperasi. Sehingga koperasi di Aceh Tamiang kedepannya makin mapan dan mandiri.  

Dengan sendirinya akan lahir para pelaku koperasi yang handal untuk mendongkrak perekonomian masyarakat Aceh Tamiang.

Sementara itu, Ketua Musyawarah Daerah (Musda) Dekopin Daerah Kabupaten Aceh Tamiang III Muhammad Syahrial SE mengatakan, dengan terpilihnya Ketua Dekopinda Aceh Tamiang yang baru ini dapat mewujudkan visi misi Dekopin yang dicanangkan Nurdin Halik sebagai Ketua Umum Dekopin Nasional yaitu "Bersama Dekopin Kita Bangun Koperasi yang Sehat, Tangguh dan Mandiri, Efisien, Efektif dan Transparan. 

Sehingga Mampu Menopang Perekonomian Masyarakat”.
"Dengan terpilihnya Ketua Dekopinda Aceh Tamiang Masa Bhakti 2015-2020 secara demokrasi ini, koperasi di Aceh Tamiang makin maju dan berjaya," harap Syahrial.

Syahrial menambahkan, dalam pemilihan Ketua Dekopinda Aceh Tamiang ini dengan 63 suara yang hadir dari gerakan koperasi diraih oleh masing-masing kandidat yaitu Zulfikar dengan jumlah suara 32, Muhammad Yusran memperoleh 21 suara. 

Kemudian kandidat Sumarno memperoleh suara 4. Sedangkan Syaiful Juhri memperoleh 5 suara dan satu suara abstain.

Musda Dekopinda Aceh Tamiang dihadiri Ketua Dekopin Wilayah Aceh Mahadi Bahtra dan Muhammad Taufik sebagai perwakilan Dekopin Aceh. 

Turut hadir juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang Mustaqim dari Partai Aceh. (WAN/Harian Andalas)