HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Pembangunan Empat Unit Gedung KUA Terbengkalai

suara-tamiang.com , Aceh Tamiang | Pembangunan empat unit gedung Kantor Urusan Agama (KUA) di empat kecamatan Kabupaten Aceh Tamiang belu...

suara-tamiang.com, Aceh Tamiang | Pembangunan empat unit gedung Kantor Urusan Agama (KUA) di empat kecamatan Kabupaten Aceh Tamiang belum rampung, bahkan keempat bangunan tersebut hingga dua tahun terbengkalai tidak dikerjakan. 

Sejak tahun 2012, memang telah terjadi pemutusan kontrak kerja pelaksana proyek oleh dinas terkait.Pantauan, Selasa (17/2), salah satu gedung di Kecamatan Sekerak sudah ditumbuhi rumput ilalang yang menutupi sebagian bangunan. Bangunan yang terbengkalai tersebut hanya berjarak sekitar 100 meter dari kantor camat.

Terlihat bangunan hanya selesai hingga pemasangan atap, sementara dinding belum terplaster sama sekali. Begitu juga pintu dan jendelanya belum terpasang, sementara lantai bangunan masih berupa tanah.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Aceh Tamiang Salamina saat dikonfirmasi soal ini mengakui ada permasalahan sehingga bangunan tersebut belum rampung.

Selain bangunan yang di Kecamatan Sekerak, pembangunan lain di Kecamatan Banda Mulia, Tenggulun dan Bandar Pusaka sama-sama menggunakan dana APBN 2012 sebanyak Rp 400 juta. Tapi pembangunan keempatnya diperkirakan baru selesai 40 hingga 60%.

"Namun demikian di tahun ini, berdasarkan ketersediaan anggaran dalam DIPA Kantor Wilayah Kemenag Aceh, direnacanakan pembangunannya dilanjutkan. Anggaran bagi masing-masing gedung disediakan sebanyak Rp 900 juta," katanya.

Tapi pihaknya belum berani melaksanakan tender atau lelang untuk pembangunan lanjutan tersebut, karena pada awal Februari lalu mereka menerima surat edaran presiden tentang larangan pembangunan gedung kantor pemerintah. "Tidak termasuk bangunan madrasah dan sekolah," imbuhnya.

Makanya, mereka masih menunggu kepastian atas kelanjutan pembangunan gedung KUA tersebut. 

Sedang diupayakan di tingkat Kanwil Kemenag Aceh, agar bisa dilakukan pembangunan kembali. 

Camat Sekerak Ilhamsyah mengatakan, pihaknya meminta instansi terkait segera menindaklanjuti pembangunan gedung KUA tersebut. 

"Kami harapkan bisa rampung, sehingga manfaatnya bisa dirasakan masyarakat karena itu merupakan bahagian dari pelayanan yang harus diberikan ke masyarakat," ujarnya. (indra/stc)

Foto : Bangunan Terbengkalai Bangunan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sekerak, Aceh Tamiang yang sudah terbengkalai selama dua tahun terakhir ini, belum juga ada tanda-tanda dilenjutkan kembali, Selasa (17/2).