HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Pemkab Aceh Tamiang Umrahkan 10 Warga Pilihan

suara-tamiang.com , KUALASIMPANG - Pemerintah kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang memberangkat 10 warga terbaiknya untuk menunaikan ibadah u...

suara-tamiang.com, KUALASIMPANG - Pemerintah kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang memberangkat 10 warga terbaiknya untuk menunaikan ibadah umrah di tanah suci Mekkah. Warga yang menjadi calon jamaah umrah itu Jumat (12/12) di peusijuek (ditepungtawari) di aula kantor bupati setempat.
Bupati Aceh Tamiang, Hamdan Sati, pada acara peusijuek itu kemarin mengatakan, semoga pemberangkatan 10 warga terbaik itu akan memotivasi warga lainnya untuk berbuat terbaik untuk daerah.
“Kalau kita ikhlas, Allah SWT akan membantu memberi jalan, seperti hari ini bapak berangkat ke tanah suci atas kehendak Allah melalui Pemkab Aceh Tamiang,” ujar Hamdan Sati.
Karena itu, sepulang dari umrah agar terus mempertahanakan prestasi kerja dan jika perlu harus lebih baik. Dijelaskan Hamdan Sati, mereka yang diberangkatkan itu adalah orang-orang pilihan, baik karena sisiplin dalam bekerja ataupun mereka yang telah membimbing masyarakat dalam berbagai bidang.
Mereka yang diberangkatkan itu antaranya Suwarno (72), warga Desa Masjid Sungai Yu, Kecamatan Bendahara, merupakan petani yang gigih yang memilki banyak usaha percontohan ternak ayam dan lele jumbo. Meski sudah berumur 72 tahun ia juga masih membina petani lewat organisasi Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) yang dipimpinnya di Kecamatan Bendahara.
Karena kegigihannya pada Juli 2014, Suwarno mendapat penghargaan dari Menteri Pertanian RI sebagai petani berprestasi. Sementara petugas kebersihan, Muhammad Deli, Poniman, Asrip dan Jafar, di lingkungan Dinas kebersihan Aceh Tamiang, dinilai orang yang dapat dijadikan  contoh karena rajin, disiplin, melaksankan tugas penuh tangggung jawab dan taat kepada Allah SWT. Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup melakukan penilaian terhadap ke empat orang ini selama dua tahun terakhir.(md)
 
Mereka berangkat umrah
* Suwarno (petani), warga Desa Masjid Sungai Yu, Kecamatan Bendahara. * Rukiah (pedagang sayur), warga Dusun Karya Desa Paya Bedi Kecamatan Rantau. * Jafaruddin AR (nelayan), warga Dususn Tanjung Parit Desa Sungai Kurok II Kecamatan Seruway. * Muhammad Deli (petugas kebersihan), warga Dususn Al Insan Desa Kota Lintang Kecamatan Kota Kualasimpang. * Poniman (petugas kebersihan), warga Dusun Bakti Desa Sriwijaya, Kecamatan Kualasimpang. * Asrip (tukang sapu jalan), warga Desa Kota lintang, Kecamatan Kualasimpang. * Jafar (tukang sapu jalan), warga Dusun Keluarga Desa Ingin Jaya Kecamatan Kejuruan Muda. * M Idrus (imam desa) Dusun tani Desa Pangkalan Kecamatan Kejuruan Muda. * Syamsiah (bilal mayit perempuan) Desa Rantau Bintang, Kecamatan Bandar Pusaka dan Matsyah (bilal mayit) warga Desa Alur Tani, Kecamatan Tamiang Hulu.(md/serambinews)