SOEPARMIN | STC KARANG BARU | Sebanyak 161 orang kontingen Kabupaten Aceh Tamiang diberangkatkan ke Kota Lhok Seumawe untuk meng...
SOEPARMIN | STC
KARANG BARU | Sebanyak 161 orang kontingen Kabupaten Aceh Tamiang
diberangkatkan ke Kota Lhok Seumawe untuk mengikuti Pekan Olahraga
Pelajar Daerah (POPDA) XIII Aceh.
keberangkatan tersebut dilepas Wakil
Bupati Aceh Tamiang, Drs Iskandar Zulkarnain, MAP, atas nama Bupati
Hamdan Sati, ST, Selasa (3/6) di Halaman Kantor Bupati setempat.
Peserta
kontingen yang diberangkatkan untuk mengikuti event bergengsi tingkat
Provinsi Aceh tersebut berasal dari sekolah tingkat SMP,SMA dan SMK
yang sebelumnya sudah dilakukan tahapan seleksi, TC dan uji coba
dimasing masing bidang lomba sejak Maret hingga Mei 2014, kata Kepala
Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Aceh Tamiang,
Yetno, SPd dalam laporannya.
Yetno, SPd
berharap kepada seluruh peserta yang mengikuti pada 11 cabang
perlombaan yang digelar mulai tanggal 5 hingga 11 Juni itu dapat
bekerjasama dan benar benar solid dalam memperjuangkan visi misinya,
sehingga dapat diperhitungkan oleh Kabupaten / Kota lain dalam arena
laga. "Kami berharap
adanya Doa dari seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang.
Muda mudahan kami memperoleh kemenangan dan keberhasilan seperti yang
kami inginkan dengan Motto Vini Vidi Vici,Kami datang, kami berjuang
dan kami menang", ungkap Yetno, SPd.
Peserta yang dilepas dan diberangkatkan ke arena POPDA XIII Aceh di Lhokseumawe tersebut adalah peserta Atletik 8 orang, Altlit Pencak Silat sebanyak 10 orang,Sepak Bola 18 orang, Sepak Takraw 5 orang, Bulu tangkis, 6 Orang, Tennis Meja, 6 orang, Bola volley 20 orang, Bola Basket 10 orang, taekwondo, 10 Orang, Karate, 10 orang, Pelatih, asisten Pelatih dan Official, 37 Orang dan panitia serta tenaga Medis sebanyak 21 orang.
Peserta yang dilepas dan diberangkatkan ke arena POPDA XIII Aceh di Lhokseumawe tersebut adalah peserta Atletik 8 orang, Altlit Pencak Silat sebanyak 10 orang,Sepak Bola 18 orang, Sepak Takraw 5 orang, Bulu tangkis, 6 Orang, Tennis Meja, 6 orang, Bola volley 20 orang, Bola Basket 10 orang, taekwondo, 10 Orang, Karate, 10 orang, Pelatih, asisten Pelatih dan Official, 37 Orang dan panitia serta tenaga Medis sebanyak 21 orang.
Acara
pelepasan para ksatria olahraga asal Bumi Muda Sedia ke Lhokseumawe
pada POPDA XIII Aceh tersebut juga disaksikan, Sekda Aceh Tamiang, Ir
Razuardi, Assisten I, Helmi, SE, Asisten Izuardi, SIP, Ketua DPRK, Ir
Rusman, Kepala BKPP, Drs Ahmad As'adi serta para Pimpinan Muspida Plus
Aceh Tamiang. (***)
Foto: Drs Iskandar Zulkarnain, MAP(Soeparmin/stc)