HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Siswa SD di Aceh Tamiang Terima Dana BSM

INDRA | STC ACEH TAMIANG | Ratusan siswa sekolah dasar (SD) dari beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Tamiang memenuhi halaman Bank Ace...

INDRA | STC

ACEH TAMIANG | Ratusan siswa sekolah dasar (SD) dari beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Tamiang memenuhi halaman Bank Aceh unit Karang Baru dan Kota Kualasimpang, Senin (22/4). 

Para siswa SD yang didampingi orangtuanya tengah menunggu pencairan dana bantuan siswa miskin (BSM).Pantauan di kedua bank tersebut, para siswa dan orangtuanya datang menggunakan angkutan umum dari daerah tempat tinggal mereka yang jaraknya lumayan jauh.

Keterangan yang diperoleh, dana BSM yang diterima tiap siswa Rp 425.000 langsung disalurkan melalui rekening siswa yang telah terdaftar.

"Sebanyak 75 siswa sedang kami proses dalam tahap ini," ucap seorang tenaga pengajar SDN Alur Sentang, Kecamatan Manyak Payed di sela penanganan pencairan di Bank Aceh unit Karang Baru.

Menurut salah satu orang tua siswa, Ridwan warga Kampung Paya Raja yang anaknya bersekolah di SDN Paya Raja, bantuan tersebut sangat berarti untuk meringankan biaya dan kebutuhan rumah tangga, terutama biaya pendidikan anak.

"Dengan BSM setidaknya telah tertanggulangi kebutuhan anak bersekolah seperti biaya buku, tas, sepatu dan baju seragam," katanya. (***)

Foto: Ilustrasi/republika