HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

SSB Patriot Juara Aqua DNC Aceh

BANDA ACEH | STC - SSB Patriot Pantonlabu, Aceh Utara tampil sebagai juara dalam festival sepakbola kualifikasi Aqua Danone Nations Cup ...

BANDA ACEH | STC - SSB Patriot Pantonlabu, Aceh Utara tampil sebagai juara dalam festival sepakbola kualifikasi Aqua Danone Nations Cup (Aqua DNC) Regional Aceh 2014. Kepastian gelar ini  setelah menang penalti atas SSB Tunas Muda Cot Raboe Bireuen dengan skor 3-2 (0-0) dalam partai final di Stadion H Dimurthala, Lampinueng, kemarin.

Keberhasilan itu membuat pasukan Ajuran berhak menjadi juara dalam even yang diikuti 48 tim dari kabupaten/kota di Aceh, kecuali dari Aceh Tenggara, dan Gayo Lues. SSB Patriot pun menjadi duta Tanah Rencong ke babak Final Nasional Aqua DNC 2014 yang dijadwalkan April mendatang di Jakarta. Di sana ada 15 perwakilan provinsi yang bersaing untuk mewakili Indonesia ke final dunia yang digelar Oktober mendatang di Brasil.

Drama adu penalti yang dipimpin Wasit Dedi Alfi berlangsung cukup tegang mengingat ratusan penonton juga menanti siapa tim yang menjadi juara sekaligus menjadi duta Aceh ke nasional. M Arif dari SSB Tunas Muda maju sebagai eksekutor pertama, dan mampu menaklukkan kiper Patriot. Skor menjadi 1-1 setelah tendangan Azrul Kamal mampu menaklukkan penjaga gawang Tunas Muda meski berhasil menangkap bola, tapi terlepas dari tangannya. Kemudian algojo kedua Tunas Muda, Azis Al Fianza juga sukses menaklukkan kiper lawannya.

Bahkan keseimbangan masih terjadi setelah M Khalid Akbar sukses menggetarkan gawang Tunas Muda, dan skor pun menjadi 2-2. Petaka menimpa Tunas Muda yang diasuh Jufri Efendi setelah tendangan Aulia Fikri dimentahkan kiper Patriot, Alif Mauliyanda Rahman. Ketegangan pun menyelimuti pemain kedua tim saat eksekutor penentuan final bagi Patriot, M Reza Fauzan maju ke depan. Beban berat yang dipikul Reza ternyata bisa dituntaskan dengan menaklukkan kiper Tunas Muda. Skor pun menjadi 2-3 untuk kemenangan Patriot.

Kepastian Patriot juara disambut gembira oleh penonton dan pemain yang langsung larut dalam air mata kebahagian saat menikmati euforia kemenangan. Sedangkan Tunas Muda yang gagal menjadi duta Aceh tak mampu membendung air mata kecewa hingga kedua tim yang sedang menangis bersalaman yang dipandu pelatih, panitia dan wasit. Sebelumnya kedua tim telah bertarung habis-habisan, tapi tak mampu mencetak gol hingga laga usai. Sementara itu, juara III diraih SSB Tunas Baru Sabang setelah menaklukkan SSB Indonesia Muda Langsa lewat adu penalti dengan skor 3-2 (1-1).

Hadiah untuk juara I SSB Patriot diserahkan oleh Competition Director Maestro Sport EO, Joko Setyo Pramuji. Juara I SSB Tunas Muda diserahkan Penanggung Jawa Aqua DNC Regional Aceh, Atqia Abubakar. Hadiah juara III SSB Tunas Baru Sabang diserahkan Ketua Panitia Aqua DNC Regional Aceh, Zahirsyah Oemardy. Kemudian hadiah juara IV SSB Indonesia Muda Langsa diserahkan perwakilan Aqua Aceh, Nanda Felayati. Sedangkan hadiah untuk tim fair play, SSB Indonesia Muda diserahkan Koordinator Verifikasi, Screening, dan Pertandingan, Toni. (adi/serambi)

Foto : Kegembiraan setelah memastikan juara festival sepak bola Aqua DNC 2014 di Stadion H Dhimurthala, Lampineung, petang kemari. Patriot di final mengalahkan SSB Tunas Muda Cot Raboe, Bireuen, melalui drama adu penalti 3-2. (Budi Fatria/Serambi)