HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Pagar Perumahan Bukit Perdamaian Indah Kualasimpang Runtuh

Foto: Medanbisnis KUALASIMPANG | STC -  Pagar beton pembatas area kompleks perumahan Bukit Perdamaian Indah di Desa Perdamaian, Kecamat...

Foto: Medanbisnis
KUALASIMPANG | STC -  Pagar beton pembatas area kompleks perumahan Bukit Perdamaian Indah di Desa Perdamaian, Kecamatan Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang, runtuh dan menimbun saluaran air pembuangan (got), Selasa (15/10) malam sekira pukul 10.00 WIB.

Akibatnya, air dari got meluap dan membanjiri rumah-rumah warga yang ada di seputaran tempat itu. Saluran terbendung bongkahan batu bata dari runtuhan pagar tersebut.Robohnya pagar diduga akibat amblasnya pondasi pagar yang berdiri di atas parit, setelah sebelumnya dipicu hujan deras disertai angin kencang yang melanda kawasan Kualasimpang dan sekitarnya.

Anggota Majelis Duduk Setikar Kampung (MDSK), Zainal Abidin Lubis, menyesalkan kejadian tersebut. Menurutnya, pihak pengembang harus memperhatikan dampak lingkungan ketika akan membangun. 

"Jangan membangun pondasi talut pagar asal jadi," kata Zainal.Dikatakan, sekitar 25 rumah warga terendam air dari saluran yang tertimbun. "Kedalaman air mencapai paha orang dewasa," katanya.Sementara keterangan saksi mata, Hendria (35), pagar perumahan itu dua kali rubuh. 

"Pertama rubuh sekitar pukul 18.30 WIB disusul sekitar pukul 10.00 WIB," ungkap Hendria.Diceritakannya, dalam keadaan diguyur hujan deras, sejumlah warga terpaksa bergotong royong membedah bongkahan beton yang menyumbat parit, namun upaya itu tidak begitu membuahkan hasil karena salah seorang warga terluka ketika memindahkan bongkahan tersebut.

"Meski telah dibantu dua petugas dari tim Tagana Aceh Tamiang, proses evakuasi tetap tidak maksimal," ujar Hendrik, seraya mengatakan puluhan kepala keluarga sudah pasrah rumahnya terendam air.

Sementara menurut keterangan warga lain, potensi longsor bakal terjadi di kawasan perumahan bila pengembang tidak membuat pondasi talut yang kokoh. 

Sebab, pagar yang dibangun berbatasan dengan parit/got dan menggunakan tanah timbun. ( Medanbisnis )