HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Inilah 10 Kota Paling Transparan ABPD Versi FITRA

JAKARTA | STC - Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) menyatakan Kota Blitar menempati peringkat pertama dalam indeks ket...

JAKARTA | STC - Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) menyatakan Kota Blitar menempati peringkat pertama dalam indeks keterbukaan informasi APBD ke publik. Hal tersebut berdasarkan riset yang dilakukan oleh Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) di 193 website pemerintah daerah (Pemda) di sembilan provinsi di Indonesia.
"Blitar memperoleh peringkat pertama dalam menyediakan informasi anggaran untuk wilayah perkotaan," kata koordinator advokasi FITRA dalam jumpa persnya di Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (29/92013).

Di urutan selanjutnya menyusul Kota Probolinggo, Surabaya, Kediri, Semarang, Pontianak, Salatiga, Banda Aceh, Mataram dan Madiun.

Pengelompokan peringkat tersebut dilakukan dengan melihat keterbukaan informasi secara berkala. "Indeks disusun berdasarkan ketersediaan, akses, serta kecukupan informasi yang wajib dipublikasikan yang terdiri dari profil pemda, informasi anggaran, dan informasi sistem pelayanan informasi publik," pungkasnya.

Berikut, 10 kota yang dinilai FITRA paling terbuka dalam mempublikasikan informasi anggarannya berdasarkan persentasi

1. Blitar dengan skor 54,39
2. Probolinggo dengan skor 51,31
3. Surabaya dengan skor 50,07
4. Kediri dengan skor 48,84
5. Semarang dengan skor 45,53
6. Pontianak dengan skor 41,66
7. Salatiga dengan skor 38,52
8. Banda Aceh dengan skor 31,97
9. Mataram dengan skor 29,47
10. Madiun dengan skor 26,83


Sumber : Inilah.com