Program SM-3T (Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal) sebagai salah satu Program Maju Bersama Mencerdaskan Indone...
Program SM-3T (Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar,
dan Tertinggal) sebagai salah satu Program Maju Bersama Mencerdaskan Indonesia
ditujukan kepada para Sarjana Pendidikan yang belum bertugas sebagai guru
(PNS/GTY), untuk ditugaskan selama satu tahun di daerah 3T. Program SM-3T
dimaksudkan untuk membantu mengatasi kekurangan guru, sekaligus mempersiapkan
calon guru profesional yang tangguh, mandiri, dan memiliki sikap peduli
terhadap sesama, serta memiliki jiwa untuk mencerdaskan anak bangsa dalam
bingkai Bhineka Tunggal Ika. Setelah menunaikan tugas di daerah 3T selama satu
tahun, mereka berhak mengikuti program PPG di LPTK selama 1 tahun untuk
memperoleh sertifikat pendidik. Jumlah kuota secara nasional untuk tahun 2012
sebanyak 2.700 peserta. Kapupaten yang menjadi sasaran Program SM-3T tahun 2012
untuk Provinsi Aceh adalah (1) Kabupaten Simeulue, (2) Kabupaten Aceh Singkil,
(3) Kabupaten Aceh Selatan, (4) Kabupaten Aceh Timur, (5) Kabupaten Aceh Barat,
(6) Kabupaten Aceh Besar, (7) Kabupaten Gayo Lues, dan (8) Kabupaten Pidie
Jaya. Pelaksanaan Program SM-3T ini dibiayai dengan dana APBN Direktorat
Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ditjen Dikti tahun 2012.
Peserta Program SM-3T adalah Sarjana S1 lulusan program
studi kependidikan yang pada saat menjadi mahasiswa datanya telah tercatat di
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Program studi yang dimaksud adalah:
PAUD, PGSD, PKn, Pend. Bahasa Indonesia, Pend. Bahasa Inggris, Pend.
Matematika, Pend. Fisika, Pend. Kimia, Pend. Biologi, Pend. IPA, Pend. IPS,
Pend. Sejarah, Pend. Geografi, Pend. Seni, Pend. Ekonomi, Bimbingan Konseling,
Pend. Jasmani, dan Pend. TIK. Selain itu peserta harus memenuhi persyaratan sebagai
berikut.
1) Warga Negara Indonesia ,
dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku.
2) Berusia maksimum 28 tahun
per 31 Desember 2012.
3) Lulusan program studi
kependidikan S-1 empat tahun terakhir (2009, 2010, 2011, 2012) dari program
studi terakreditasi (kecuali PGPAUD minimal sudah memiliki ijin operasional)
yang sesuai dengan mata pelajaran dan/atau bidang keahlian yang dibutuhkan,
dibuktikan dengan fotokopi ijazah yang telah disahkan.
4) IPK minimal 3.0, dibuktikan
dengan fotokopi transkrip nilai yang telah disahkan.
5) Berbadan sehat yang
dibuktikan dengan surat
keterangan Dokter.
6) Bebas narkotika,
psikotropika, dan zat adiktif (napza) yang dibuktikan dengan Surat Keterangan
Bebas Narkoba (SKBN) dari pejabat yang berwenang, yang disertai dengan hasil
tes urine.
7) Berkelakuan baik yang
dibuktikan dengan surat
keterangan dari kepolisian.
8) Mendapatkan ijin dari
orangtua/wali, yang dibuktikan dengan surat
pernyataan bermaterai.
9) Belum menikah dan bersedia
tidak menikah selama mengikuti Program SM-3T dan PPG, yang dibuktikan dengan surat pernyataan
bermaterai.
10) Diutamakan yang memiliki pengalaman
organisasi kemahasiswaan
11) Memiliki motivasi dan semangat
pengabdian yang tinggi
12) Mampu menyesuaikan diri dengan kondisi
masyarakat di daerah sasaran
Bukti persyaratan nomor 1) s.d. nomor 9) dibawa pada saat
tes wawancara.
Sistem Rekrutmen
Rekrutmen calon peserta Program SM-3T tahun 2012 dilakukan
di tingkat nasional dan LPTK. Seleksi nasional dilakukan secara online dalam
bentuk seleksi administrasi dan seleksi akademik. Seleksi akademik nasional
meliputi tiga aspek, yaitu tes potensi akademik, tes kemampuan dasar, dan tes
penguasaan kompetensi akademik bidang studi/bidang keahlian. Seleksi di tingkat
LPTK meliputi verifikasi dokumen dan wawancara. Jumlah prodi yang dibuka dan
jumlah peserta yang diterima tergantung dari permintaan kabupaten yang menjadi
sasaran program ini. Pendaftaran online (mengisi form, upload ijazah, dan foto)
tanggal 8 Juli 2012 pukul 00:00 WIB s.d. 21 Juli 2012 pukul 23:59 WIB
melalui laman web: ksg.dikti.go.id/majubersama atau sm-3t.dikti.go.id.
Tes online dilaksanakan tanggal 1-4 Agustus 2012 di kampus FKIP Unsyiah
Darussalam Banda Aceh. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat di web unsyiah (www.unsyiah.ac.id) dan web FKIP
(fkip.unsyiah.ac.id) atau ke Contac Person (1) Dr. Samingan, M.Si. HP
08126908089 (2) Mukhlis Hidayat, S.Pd., M.Si. HP 085260002082
Darussalam, 3 Juli 2012
Dekan FKIP Unsyiah,
Prof. Dr. M. Yusuf Aziz, M.Pd.
NIP 19571231 198403 1011