Film Batman, The Dark Knight Rises , masih berada di puncak box office dengan pendapatan 64,1 juta dollar AS dari bioskop Amerika Serika...
Film Batman, The Dark Knight Rises, masih berada di puncak box office dengan pendapatan 64,1 juta dollar AS dari bioskop Amerika Serikat dan Kanada pada akhir pekan kedua meski secara keseluruhan pasar berkembang lambat menghadapi siaran Olimpiade televisi dan penembakan Colorado.
Seri terakhir trilogi Batman karya sutradara Christopher Nolan itu juga meraup 248,2 juta doLlar AS dari pasar luar negeri sejak kemunculannya 20 Juli, demikian pernyataan perusahaan distributor Warner Bros yang dikutip Reuters.
Secara keseluruhan film yang menghabiskan dana 250 juta dollar AS untuk pembuatan dan 10 juta dollar AS untuk pemasaran itu meraup pendapatan dari penjualan tiket domestik di AS dan Kanada sebanyak 289 juta dollar AS dan penjualan global sebesar 537 juta dollar AS.
Penjualan di AS dan Kanada menurun 60 persen dari minggu perdananya, lebih besar dari penurunan penjualan tiket untuk film The Dark Knight atau film superhero lainnya.
Menurut Hollywood.com Box Office, pada 2008 penjualan tiket The Dark Knight turun 53 persen pada akhir pekan kedua dengan penghasilan 75 juta dollar dari pasar domestik.
Sementara tahun ini, penjualan tiket film The Avenger turun 50 persen pada minggu berikutnya, dan The Amazing Spider-man hanya menurun 44 persen.
Seri terakhir trilogi Batman karya sutradara Christopher Nolan itu juga meraup 248,2 juta doLlar AS dari pasar luar negeri sejak kemunculannya 20 Juli, demikian pernyataan perusahaan distributor Warner Bros yang dikutip Reuters.
Secara keseluruhan film yang menghabiskan dana 250 juta dollar AS untuk pembuatan dan 10 juta dollar AS untuk pemasaran itu meraup pendapatan dari penjualan tiket domestik di AS dan Kanada sebanyak 289 juta dollar AS dan penjualan global sebesar 537 juta dollar AS.
Penjualan di AS dan Kanada menurun 60 persen dari minggu perdananya, lebih besar dari penurunan penjualan tiket untuk film The Dark Knight atau film superhero lainnya.
Menurut Hollywood.com Box Office, pada 2008 penjualan tiket The Dark Knight turun 53 persen pada akhir pekan kedua dengan penghasilan 75 juta dollar dari pasar domestik.
Sementara tahun ini, penjualan tiket film The Avenger turun 50 persen pada minggu berikutnya, dan The Amazing Spider-man hanya menurun 44 persen.
Melemah Meski The Dark Knight Rises dianggap sebagai salah satu film terlaris tahun ini namun penjualan tiketnya melemah dibanding proyeksi setelah penayangan perdananya dibayangi kasus penembakan massal di Colorado. Hingga Minggu (29/7/2012), total penjualan The Dark Knight Rises di Amerika Utara masih berada di bawah The Dark Knight, yang mencapai 313,8 juta dollar AS dalam penjualan domestik pada dua pekan pertama.
Pejabat Warner Bross menolak membahas kaitan antara peringkat box office dengan penembakan di Colorado. Tapi pengamat industri film mengatakan penonton enggan menonton Batman dan film lainnya karena penembakan Colorado dan siaran permulaan Olimpiade London. "Olimpiade telah mendominasi pemberitaan semua media belakangan ini dan mungkin membuat orang-orang berada di rumah Jumat malam, lalu ada penembakan Aurora," kata Presiden Hollywood.com Box Office, Paul Dergarabedian.
Menurut Paul, penjualan kesuluruhan tiket film domestik pekan ini juga lebih rendah 25 persen dibanding minggu yang sama tahun lalu. | Kompas