HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Menang 2-0, PSBL Lengserkan Persitara

Tuan rumah PSBL Langsa mengakhiri paceklik kemenangan di pentas divisi utama musim 2011/2012 Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS). Petang k...

Tuan rumah PSBL Langsa mengakhiri paceklik kemenangan di pentas divisi utama musim 2011/2012 Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS). Petang kemarin, besutan Amrustian sukses menguburkan skuad Persitara Jakarta Utara, 2-0, di Stadion Kota Langsa.

Dua gol kemenangan Elang Biru --julukan PSBL-- ditentukan oleh bekas striker Persiraja Banda Aceh, Cristian Bekatal dan Nanda Lubis. Di mana, ini gol pertama buat legiun asing asal Kamerun, Bekatal yang masuk pada putaran kedua.

Seperti diketahui, di tiga partai terakhir, anak-anak Langsa gagal menuia hasil memuaskan. Sebelumnya, di laga tandang mereka dipaksa bermain draw melawan Persitara, dan PS Bengkulu. Dan pekan lalu, Samsul Bahri dkk menyerah 0-1 dari tuan rumah Pro Duta Medan. Praktis, di tiga laga itu, mereka hanya mampu mengemas dua poin.

Donasi tiga angka sudah cukup untuk mendongkrak posisi PSBL Langsa. Mereka naik satu tingkat dari posisi kelima ke urutan keempat dan melengserkan Persitara Jakarta dari posisi empat. Hal ini tentu saja akan membuat persaingan merebut tiket promosi makin ketat. Ya, untuk tahap awal, anak-anak Langsa harus mempertahankan posisi di empat besar.

Sejak menit awal, dominasi tuan rumah sudah terlihat. Bekatal bahu membahu bersama Didi Firmansyah, M Azhar, dan Nanda Lubis berupaya menjebol gawang tim tamu. Mereka memiliki sejumlah kans mencetak gol. Ribuan penonton dibuat sport jantung karena sundulan anak-anak Langsa masih membentur mistar gawang.

Pada menit 26, wasit Isham asal Medan, Sumatera Utara, tanpa ampun menunjuk penalti. Sang pengadil pun menilai pemain bawah Persitara menyentuh di kulit bundar dalam kotak terlarang. Keputusan itu pun diprotes keras Aris Indarto dkk. Namun, Isham tetap pada keputusan awal.

Mantan pemain Persih Tembilahan, Cristian Bekatal maju sebagai penendang. Dengan sempurna, Bekatal melepaskan tendangan keras tanpa bisa diantisipasi kiper Persitara, Arief Pratama. Langsa memimpin 1-0.

Kecolongan satu nol tak menjatuhkan mental Luis Pena dkk. Mereka langsung meresponnya dengan menggalan kekuatan. Serangan deras dari lapangan tengah sangat membahayakan gawang Langsa. Kendati memiliki peluang, Bakrie Umarella dkk gagal mengkonversikan menjadi gol.

Memasuki babak kedua, pola permainan kedua tim meningkat. Bermain di bawah dukungan ribuan supporter, PSBL tetap menguasai permainan. Aksi-aksi individu dari Bekatal dan Nanda sukses mengobrak-abrik lini bawah Laskar Si Pitung --julukan Persitara. Hanya saja, kans tersebut belum membuahkan hasil.

Pada menit 72, giliran Nanda Lubis menggandakan kemenangan Langsa. Gol ini terjadi setelah pemain asal Lhokseumawe itu, memanfaatkan kemelut di depan gawang Persitara. Meski mendapat kawalan pemain bawah tamu, Nanda sukses melepaskan tendangan akurat ke sudut kiri gawang Arief Pratama.

Sebenarnya, pada masa injury-time, penonton bersorak ketika Nanda Lubis melepaskan tendangan bebas. Bola keras itu berhasil mengenai tiang gawang atas. Ketika terjatuh ke bawah, kiper Persitara mampu menangkapnya. Meski sudah melewati garis gawang, wasit tetap tidak mau mensahkannya. | (zubir/serambi)