Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Aceh Tamiang memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan Senin, (5/3) kemarin. bertempa...
Acara Maulid tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Hutbun, Syahri, SP, Sekretaris Dinas, H. Andrian, Kabid, Kasi dan jajaran pegawai Dinas Kehutanan dan Perkebunan dengan menghadirkan penceramah kondang Ustadz Khalid Nasution.
Ustadz Khalid Nasution dalam ceramahnya mengungkapkan bahwa dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dapat meneladani kembali sifat dan perilaku Nabi Muhammad SAW terhadap Allah SWT.
“Dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini, marilah kita meneladani sifat-sifat dan perilaku Nabi Muhammad SAW terhadap Allah SWT dan terhadap sesama umat, dan dapat kita terapkan dalam kehidupan kita sehari-hari”, ujar Ustadz Khalid.
Menurut Ustadz Khalid,” Untuk menjadi umat yang diakui oleh Nabi Muhammad SAW, kita harus memenuhi kriteria yang telah ditetapkan oleh beliau. Diantara tanda-tanda umat Nabi Muhammad tersebut adalah orang yang selalu rukuk, sujud kepada Allah SWT, dan dalam mencari karunia Allah mereka selalu menyertakan Allah”.
Lebih lanjut dijelaskannya, bahwa maksud dari tanda—tanda umat Nabi Muhammad SAW yang selalu rukuk dan sujud kepada Allah adalah orang yang selalu melaksanakan shalat 5 waktu sehari semalam.
”Kalau kita mengaku sebagai umat Nabi Muhammad SAW maka konsekuensinya adalah melaksanakan shalat 5 waktu sehari semalam”, tandas Ustadz Khalid.
Sebagai umat manusia yang selalu mencari rahmat dan karunia Allah di muka bumi ini, pastilah banyak halangan dan rintangan yang akan dihadapi.
“Untuk menyelesaikan permasalahan hidup yang membelit dan membelenggu umat manusia, kita haruslah selalu menyertakan Allah dalam setiap langkah dan kehidupan kita dan minta petunjuk kepadaNya. Ada 6 hal yang dapat dilaksanakan untuk membantu kita keluar dari segala permasalahan hidup, yakni berwudhu, laksanakan shalat hajat, perbanyak baca Al Qur’an, perbanyak istigfar karena yang menghalangi doa adalah dosa, perbanyak berzikir, dan perbanyak bersedekah”, tuturnya lagi.
Ustadz Khalid Nasution menambahkan, kita juga harus memantapkan keyakinan kita terhadap Allah dan Rasul-Nya dan selalu berserah diri kepada Allah setelah kita berusaha dan berdoa, serta ikhlas dalam menjalani kehidupan. Dengan demikian maka kehidupan kita akan menjadi indah. (Sumber : Rico. F).