HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Percasi Aceh Tamiang Gelar Kejuaraan Catur se-Provinsi Aceh

Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Aceh Tamiang akan menggelar Kejuaraan catur se-Provinsi Aceh...

Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Aceh Tamiang akan menggelar Kejuaraan catur se-Provinsi Aceh yang dijadwalkan berlangsung dari tanggal 7-10 Januari 2012 di Gedung SKB Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang. 

Kejuaraan Catur yang diselenggarakan Percasi Aceh Tamiang dibagi dalam dua klasifikasi yaitu kejuaraan beregu antar Instansi/BUMN/BUMD se-Kabupaten Aceh Tamiang dan Kejuaraan Perorangan Senior Putra (terbuka untuk umum) se Aceh Tamiang, hal itu dikatakan Muhammad Hanafiah Ketua Panpel Kejuaraan Catur se-Provinsi Aceh, Senin (2/1) di Kualasimpang.

Untuk kejuaraan antar instansi tersedia hadiah bagi pemenang berupa tropi dan total hadiah Rp 5.000.000,-. Sedangkan untuk Kejuaraan Perseorangan Senior Putra se-Aceh Tamiang disediakan uang tunai total hadiah Rp 3.500.000,- plus medali emas, perak dan perunggu, katanya.

Kejuaraan catur se Provinsi Aceh dibagi dalam tiga klasifikasi yaitu Perorangan Senior Putra, Perorangan Junior Putra (Usia maksimal 17 tahun) dan Perorangan junior Putri (Usia maksimal 17 tahun), jelasnya.

Lebih lanjut Muhammad Hanafiah yang akrab disapa Agam menjelaskan, “Untuk juara perorangan senior Putra se Aceh disediakan hadiah total uang tunai Rp. 10.750.000,- plus medali emas, perak dan perunggu. Sedangkan untuk perorangan junior putra tersedia total hadiah uang tunai Rp. 4.750.000,- ditambah medali emas, perak dan perunggu. Begitu juga untuk Perorangan junior putri disediakan total hadiah uang tunai Rp. 4.750.000,- ditambah medali emas, perak dan perunggu,” katanya.

“Kejuaraan tersebut sebenarnya akan berlangsung pada awal Desember 2011, tetapi karena para pelajar/siswa sedang sibuk mempersiapkan diri menghadapi ujian sekolahnya masing-masing dan pihak instansi/SKPD/BUMN/BUMD  yang ingin mengikuti event ini  lagi disibuki dengan berbagai aktifitas pekerjaan, sehingga karena banyak peserta yang meminta kejuaraan yang diselenggarakan oleh Pengcab Percasi Aceh Tamiang supaya ditunda dan pelaksanaannya digelar pada awal bulan Januari 2012 karena siswa/pelajar sudah libur sekolah dan pihak instansi/SKPD/BUMN/BUMND juga sudah punya waktu untuk mengikuti kejuaraan ini,” ujar Agam.

Kejuaraan ini mendapat dukungan dari Pemerintah Provinsi Aceh, Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang dan KONI Kabupaten Aceh Tamiang dan Pengda Percasi Provinsi Aceh serta pihak terkait lainnya.

Biaya pendaftaran untuk kejuaraan Beregu antar Instansi/SKPD/BUMN/BUMD se Aceh Tamiang dikenakan biaya administrasi Rp. 150 ribu/Regu, sedangkan untuk Perseorangan Senior Putra se Aceh Tamiang dikenakan biaya administrasi Rp. 30 ribu/orang.

Biaya Pendaftaran untuk Kejuaraan perorangan senior putra se-Provinsi Aceh dikenakan biaya Rp50 ribu/orang, sedangkan untuk Perorangan junior putra biaya pendaftaran Rp25 ribu/orang, begitu juga junior putri dikenakan biaya Rp. 25 ribu/orang.

Bagi  yang ingin mengikuti kejuaraan catur se Kabupaten Aceh Tamiang dan Kejuaraan catur se-Provinsi Aceh sudah dapat mendaftarkan diri di Sekretariat Panitia Jln. Ir. H. Juanda, Karang Baru,Telp/Kontak Person 085276921252. Pendaftaran dibuka pada 4 s/d 6 Januari. Informasi lebih lanjut selengkapnya  hubungi Sekretariat Panitia Pelaksana Kejuaraan ini. | Sumber  Rico F