HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Jalan Tembus Kampung Seumantoh Rampung Dikerjakan

Guna melancarkan akses transportasi agar dapat berhubungan dengan warga dusun lain dan sekaligus memperlancar perekonomian, maka masyarakat ...

Guna melancarkan akses transportasi agar dapat berhubungan dengan warga dusun lain dan sekaligus memperlancar perekonomian, maka masyarakat Dusun Damai Kampung Tanjung Seumantoh Kecamatan Karang Baru antusias bergotong royong melaksanakan pembangunan jalan baru sepanjang 650 meter dan lebar 4 meter tembus ke Tempat Pemakaman Umum, secara swadaya masyarakat.

“Pembangunan jalan baru tersebut bermula dari Dusun Damai melewati tanah darat dan perkebunan milik warga diatas tanah milik Pertamina, namun perusahaan Migas tersebut tidak menuntut ganti rugi. Kami sangat bangga melihat semangat bergotong royong dalam membangun jalan baru tersebut,” ungkap Saiful Alam, SE Datok Penghulu Tanjung Seumantoh saat ditemui di Aula Setdakab Aceh Tamiang, Kamis (22/12) kemarin.

Dikatakan Saiful Alam, “ Pemba ngunan jalan baru tersebut tidak mudah karena saya harus berurusan dengan pihak Kepolisian. Namun secara bertahap dengan swadaya masyarakat dan bantuan dari PKS PTPN-I Tanjung Seumantoh jalan baru tersebut sudah rampung lebih kurang 330 meter dari 650 meter yang direncanakan,” katanya. “Sebelum dibangun jalan baru itu, warga yang mengangkut jenazah kepemakaman harus memutar melewati kebun warga lainnya, namun dengan dibangunnya jalan ini yang dulunya menuju pemakaman 30 menit sekarang 5 menit sudah nyampe,” ujarnya.

“Bukan hanya itu saja, atas inisiatif Datok dan Perangkat Kampung serta MDSK sudah banyak yang terbangun seperti pagar kuburan, meunasah dan dibidang perekonomian sudah ada kolam ikan yang dibantu oleh PT. Pertamina Ep Field Rantau yang mana lokasi kolam ikan tersebut rencananya dijadikan pusat budidaya ikan air tawar di Bumi Muda Sedia,” jelas Saiful Alam.SE yang notabenenya Wartawan.

Pembangunan jalan baru ini hasil swadaya masyarakat dan Datok yang mencari dana sendiri tanpa ada bantuan Pemkab Aceh Tamiang. “ Pembangunan jalan baru dengan ditimbun tanah dan 70 truk tanah sudah, dan Alhamdulillah jalan tersebut sudah bisa dinikmati warga,” imbuhnya.

Untuk itu harap Datok Alam sapaan akrab Saiful Alam, sudah saatnya Pemda Aceh Tamiang turun ke Kampung untuk melihat hasil kerja masyarakat yang tidak cengeng menunggu uluran tangan pemda untuk membangun kampong, kami sudah sudah bekerja untuk membangun Kampung. (Rico. F / Foto : Google).