HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Sepasang Ular Phyton Ikut Meramaikan Perhelatan MTQ XXX Aceh

Foto | Rico Fahrijal Perhelatan akbar MTQ 30 Aceh di Kabupaten Aceh Tamiang menyimpan kisah unik. Aneh bin ajaib, itulah kata yang pat...


Foto | Rico Fahrijal
Perhelatan akbar MTQ 30 Aceh di Kabupaten Aceh Tamiang menyimpan kisah unik. Aneh bin ajaib, itulah kata yang patut disematkan pada sepasang ular phyton, memiliki ukuran panjang tubuh lebih kurang tujuh meter dan berbobot lebih kurang seratus lima puluh kilogram. 


Wahyudi (21) warga Lhokseumawe saat ditemukan wartawan surat kabar ini di lokasi pasar rakyat MTQ membawa sepasang ular phyton untuk ditontonkan pada masyarakat. Bersama teman-temannya dengan tekad yang luar biasa memberanikan diri membawa ular phyton dengan kerangkeng dari Lhokseumawe ke Aceh Tamiang.


Yudi sapaan akrabnya mengatakan, “Ular phyton jantan ini mula-mula saya (yudi) temukan di Geudong, ular tersebut tertidur kenyang selesai menyantap seekor kambing, ia bersama-sama temannya mengangkat ular kedalam sel kerangkeng yang sudah disiapkan. kalau ular phyton betina, ditemukan saat pergantian kulit. setiap hari ular memakan satu ekor ayam”. Usia diperkirakan kurang lebih sebelas tahun, ungkapnya.


Tujuan Yudi membawa ular phyton ke arena MTQ 30 Aceh, guna mempertunjukkan sepasang ular tersebut. harapan Yudi cs bisa mengais rezeki yang mana perhelatan akbar MTQ ini dikunjungi oleh warga masyarakat dari kabupaten-kabupaten lain di Aceh, “Ketika saya tunjukkan sepasang ular phyton ini, ada yang berminat untuk membelinya tetapi saya tidak berniat untuk menjualnya. Sebab selama ini Yudi cs menggantungkan nafkah dengan pertunjukkan ular tersebut, ucap Yudi.


Pertunjukkan direncanakan hari ini (5/7) di arena pasar rakyat MTQ 30 Aceh lokasi Lapangan PT. PPP Tanah Terban, penonton bisa melihat dari bilik yang sudah terjamin keamanannya, ucapnya optimis.

Sumber : Rico Fahrijal