HIDE

GRID

GRID_STYLE

Post Snippets

FALSE

Hover Effects

TRUE
{fbt_classic_header}

Breaking News:

latest

Aceh Tamiang Perlu Tokoh Pemimpin Arif dan Bijaksana

Ilustrasi | Google Siapapun berhak memimpin Kabupaten Aceh Tamiang pada Pilkada 2012 mendatang. Diharapkan, Bupati ke depan adalah tokoh...

Ilustrasi | Google
Siapapun berhak memimpin Kabupaten Aceh Tamiang pada Pilkada 2012 mendatang. Diharapkan, Bupati ke depan adalah tokoh yang mampu memimpin Kabupaten Aceh Tamiang dengan baik, yang dapat menginventarisir segala pemasalahan sekaligus mencarikan solusi terhadap pemasalahan yang ada di Kabupaten Bumi Muda Sedia.

Dikarenakan, Kabupaten Aceh Tamiang kaya akan sumber alam seperti migas, pertanian, kelautan dan perkebunan. Untuk itu, Kabupaten Aceh Tamiang harus memiliki pemimpin yang benar-benar mempunyai visi, memiliki leadership (kepemimpinan) yang baik dan bijaksana.

Demikian antara lain tanggapan dilontarkan M. Yusuf, S.Ag, Ketua Lembaga Informasi dan Pemantau Aceh Tamiang (LSM. LIPAT) saat ditanyai perihal sosok yang layak menjadi Bupati Aceh Tamiang.

Harus Selektif
Menurut M. Yusuf, S.Ag, Bupati Aceh Tamiang yang terpilih dalam Pilkada nantinya harus mampu mengakomodir segala permasalahan sekaligus mencarikan solusi terhadap segala permasalahan-permasalahan tersebut.

Dia mengharapkan kepada masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang agar lebih selektif dalam memilih pemimpin. Karena menurut Ketua LSM LIPAT ini yakin masyarakat Aceh Tamiang sekarang ini lebih cerdas dalam memilih pemimpin ke depan.

Yang pasti, Kabupaten Aceh Tamiang dari segi aspek pembangunan sudah mulai tertata baik ini hendaknya ke depan akan lebih baik dan jauh lebih tertata lagi bila masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang tepat memilih untuk Calon Bupati periode lima tahun mendatang, Bupati tersebut harus mampu meningkatkan kesejahteraan warga kota maupun masyarakat pendesaan.

Ditambahkannya, Kabupaten Aceh Tamiang harus dibenahi diberbagai sektor, terutama disektor pelayanan public yang sudah bagus, namun perlu peningkatan pelayanannya, termasuk masalah tata ruang kota yang sudah ada itu perlu dipertegas sehingga pembangunan dan menata kota ini jauh lebih bagus harap M. Yusuf.

Sumber : Suparmin